Manfaat Besar dari 8 Buah Ini untuk Kesehatan Kulit

  • Share:

Ketika kamu merasa sedang mendapat banyak tekanan urusan pekerjaan atau di tempat kamu bersosialisasi, tanpa disadari sebenarnya masalah lain sedang bersiap untuk muncul. Ya, pikiran yang dipenuhi dengan berbagai masalah memang rentan memunculkan perkara baru di wajah. Persoalan bukan hanya sekadar timbulnya jerawat, melainkan kulit bisa menjadi kering hingga kusam.

 

Kondisi ini bisa diperburuk dengan polusi hingga asupan yang dikonsumsi harian. Alih-alih mengonsumsi makanan yang dapat memperburuk kulit wajah, ada baiknya kamu memberikan pertolongan pertama dengan memanfaatkan buah. Bisa dikonsumsi secara langsung, buah pun dapat digunakan untuk meremajakan kulit dengan mengolahnya sebagai masker tradisional untuk wajah.

 

Tapi, bagi kamu yang memiliki waktu terbatas, manfaatkan produk perawatan kulit yang terbuat dari ekstrak buah. Namun sebelum memilih produk perawatan kulit yang dibutuhkan, simak buah-buahan yang bermanfaat untuk kesehatan kulit seperti di bawah ini:

 

Lemon

Berwarna kuning cerah, lemon memiliki banyak manfaat untuk kulit wajah. Kandungan vitamin C dalam lemon dapat mengangkat sel kulit mati sehingga kulit wajah tampak lebih cerah. Buah ini juga dikenal ampuh mengatasi jerawat yang muncul saat momen PMS datang. Campurkan air dengan perasan lemon, lalu oleskan tepat di titik jerawat dan diamkan selama beberapa menit. Bilas dan ulangi perawatan ini hingga jerawat mengempis. Cara ini juga diyakini dapat menghilangkan komedo di wajah.

 

Tidak berhenti di situ, lemon pun dipercaya dapat mengurangi kadar minyak berlebih pada kulit wajah. Kamu bisa oleskan wajah yang telah bersih dengan irisan lemon. Vitamin C pun akan terserap melalui pori-pori sehingga mengontrol kadar minyak yang dihasilkan oleh kelenjar kulit wajah. Bahkan cara ini juga bisa mengecilkan pori-pori wajah.

 

Kiwi

Buah ini dikenal mengandung vitamin C paling tinggi, yaitu hingga 100mg dalam setiap 100 gramnya. Vitamin C dalam buah kiwi sangat baik untuk kesehatan kulit wajah kamu agar tidak ditumbuhi jerawat, sekaligus ampuh menghilangkan bekas jerawat.

 

Tomat

Khasiat buah ini adalah mampu mengecilkan pori-pori sehingga mengurangi kesempatan debu dan kuman yang masuk dan bersemayam di dalam kulit wajah. Selain itu, zat besi yang terkandung dalam tomat ternyata bisa mengatasi kulit kering.

 

Pepaya

Bukan hanya mengobati masalah pencernaan, mengonsumsi pepaya juga dapat mengurangi penimbunan lemak di tubuh. Artinya, secara tidak langsung kandungan pepaya bisa mengurang kesempatan si jerawat muncul di wajah kamu.

 

Apel

Kandungan Tannin yang terdapat dalam buah apel ternyata dapat menyeimbangkan hormon stres. Sehingga membuat kulit tetap sehat dan menjadi lebih cerah. Kandungan Glycolic Acid yang terkandung dalam buah apel juga bermanfaat untuk kesehatan kulit yaitu membantu mempercepat proses regenerasi sel kulit di malam hari.

 

Alpukat

Kandungan mineral dalam alpukat berperan untuk melembapkan kulit wajah untuk waktu yang cukup lama. Sehingga wajah terlihat tetap sehat dan segar. Selain kaya akan mineral, alpukat juga mengandung kolagen yang berperan untuk mencegah penuaan dini yang berbentuk kerutan-kerutan halus di ujung mata. Sehingga kulit tetap kenyal dan elastisitasnya terjaga

 

Peach (Persik)

Di antara berbagai macam buah yang mampu menuntaskan masalah jerawat, peach dikenal sebagai salah satu buah dengan banyak kandungan vitamin antara lain A, K, E dan C. Buah ini pun punya kemampuan melindungi wajah dari paparan sinar UV yang berbahaya untuk kulit.

 

Pomegranate (Delima)

Buah berwarna merah segar ini ternyata punya khasiat dapat memperbesar pori-pori kulit sehingga resapan kulit menjadi lebih baik. Kemudian kandungan punicic acid dalam delima menghasilkan minyak yang berkhasiat untuk melembapkan kulit. Tentunya bisa mengatasi permasalahan kulit kering.

 

Satu lagi khasiat dari delima adalah kandungan kolagennya yang sangat tinggi. Kolagen ini berfungsi mempertahankan kekencangan dan kekenyalan kulit sehingga bisa memperlambat penuaan.

 

Delapan buah tersebut bisa kamu peroleh manfaatnya secara langsung yaitu dengan mengonsumsinya. Selain itu kamu masih bisa mendapatkan manfaat tersebut dari ekstrak buah yang biasa menjadi bahan-bahan utama produk perawatan wajah.

 

Salah satu produk perawatan wajah yang dibuat dari ekstrak buah-buahan adalah Illuminare Brightening Solution. Diproduksi dari ekstrak apel, lemon dan delima, rangkaian perawatan ini bisa kamu gunakan di pagi dan malam hari. Ekstrak alpukat dengan tambahan esktrak aprikot pun bisa kamu dapatkan dari Illuminare Eye Zone Gel dan Illuminare Anti Wrinkle Cream.

 

Untuk kulit yang berjerawat, kamu pun bisa menikmati manfaat dari daun dan buah peach untuk kulitmu dari rangkaian Illuminare Acne Defyer.

 

Bisa dibayangkan jika manfaat dari buah-buahan tersebut kamu dapatkan dari satu rangkaian produk saja? Tak perlu repot, kamu bisa menjaga kesehatan kulit wajah dengan cara yang lebih praktis bukan!

  • Share:
Continue Reading